POSTER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA DI SMK HUTAMA BEKASI



Maskhur Dwi Saputra(1*), Septiana Ika Ningtyas(2),

(1) Universitas Indraprasta PGRI
(2) Universitas Indraprasta PGRI
(*) Corresponding Author

Abstract


Media merupakan suatu alat untuk menyampaikan informasi dari satu pihak ke pihak lain. Media memiliki berbagai bentuk salah satunya poster. Bentuk media poster telah banyak digunakan diberbagai bidang, termasuk pendidikan. Penerapan media poster ini dilakukan sebagai bentuk kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) untuk meningkatkan pemahaman peserta didik terkait Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Metode yang digunakan dalam kegiatan PkM ini yaitu demonstrasi kelompok. Hal ini dilakukan dengan cara membagi kelas menjadi beberapa kelompok, masing-masing kelompok menunjuk satu anggota untuk maju ke meja guru. Kemudian di meja guru tim PkM menjelaskan materi K3 kepada perwakilan masing-masing kelompok tersebut. Setelah itu masing-masing kelompok kembali ke kelompok asal untuk menjelaskan materi K3 kepada anggotanya dengan menggunakan media poster. Hasil penerapan media poster pada materi K3 ini dilakukan dengan memberikan tes kepada peserta didik. Rata-rata hasil tes sebelum diberikan perlakuan (pretest) sebesar 29,33 dan rata-rata hasil tes setelah diberikan perlakuan (posttest) sebesar 68.


Keywords


Media Poster, Kesehatan dan Keselamatan Kerja, K3

Full Text:

PDF

References


Hikmah, H. D., & Winarsih, W. (2023). Analisis Tingkat Pemahaman Siswa Kelas X SMA Melalui Pembuatan Media Pembelajaran e-Poster Berbasis Website pada Materi Perubahan Lingkungan . Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu), 12(1), 151-156.

Nonik, N., Raga, I., & Murda, I. (2013). Penerapan Metode Demonstrasi dengan Media Kartu Gambar untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Kelompok A di PAUD Widya Dharma Bondalem Tejakula. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini UNDIKSHA, 1(1), 1-11.

Nurfadillah, S., Saputra, T., Farlidya, T., Pamungkas, S. W., & Jamirullah, R. F. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Media Poster pada Materi "Perubahan Wujud Zat Benda" Kelas V di SDN Sarakan II Tangerang. Nusantara: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial, 3(1), 117-134.

Pradana, T. G., Putra, A., Kurniawan, M. A., & Wicaksono, A. (2023). Penyusunan Media Poster dalam Pembelajaran Biologi: Mikroorganisme Lokal (MOL) pada Tanaman Jagung sebagai Bioaktivator Pakan Ternak. Bioilmi: Jurnal Pendidikan, 8(2), 91-100.

SPKEP SPSI. (2023, Januari 18). Bulan K3 nasional 2023, Meningkatnya tingkat kecelakaan kerja dan Peran Serikat Pekerja. Retrieved Juli 17, 2023, from Serikat Pekerja Kimia, Energi dan Pertambangan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPKEP SPSI): https://spkep-spsi.org/2023/01/18/bulan-k3-nasional-2023-meningkatnya-tingkat-kecelakaan-kerja-dan-peran-serikat-pekerja/

Sulistyono, Y. (2015). Penyusunan Media Pembelajaran Poster Berbasis Teks: Studi Kasus Media Pembelajaran Poster Karya Mahasiswa Semester 5 Pendidikan Bahasa Indonesia UMS. Jurnal Varidika, 27(2), 208-215.




DOI: https://doi.org/10.30998/pkmbatasa.v2i3.2016

Article Metrics

Abstract Views : 127 | PDF Views : 130

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Universitas Indraprasta PGRI

Jakarta - Indonesia

 

Flag Counter